Pada akhirnya cinta membungkus rasa. Kuucapkan
janji pada diriku sendiri untuk menjagamu dan mendampingimu kapanpun dan
bagaimanapun kondisinya. Hey, memangnya siapa aku?? Oh maaf, aku lupa jika aku
bukan siapa-siapamu. Aku hanya seseorang yang menyukaimu. Mungkin kau pun tak
melihat aku. Tapi aku tetap ingin menjagamu, dengan caraku.
Beribu kali ucapan mereka di sekitarku yang
menjelekkanmu, tapi apa peduliku. Bagiku kamu tetap kamu yang mempesonaku.
Apapun yang kau lakukan, baik dan buruk bagiku
tetap indah
Tak satupun alasan untuk meninggalkanmu,
melupakanmu
Seringkali kau terjatuh. Seringkali pula aku ikut
menangis mengiringi jatuhnya buliran-buliran air dari matamu. Maaf jika aku
hanya bisa melihatmu dan mendoakan semoga kau baik-baik saja.
Aku slalu Berdiri mendukungmu
Dikala engkau terbang
Dikala engkau jatuh
Sampai mati Ku kan tetap setia
Aku memang bukan siapa-siapamu. Bukan pemilik
hatimu, bukan seseorang yang punya arti di hidupmu. Aku hanyalah aku, yang
berusaha menjaga hatiku untukmu.
Untuk kamu, yang pernah menjadi bintang hidupku...
#30HariLagukuBercerita
Terinspirasi dari lagu Bintang Hidupku-Ipang
No comments:
Post a Comment